Sabtu, 08 Mei 2021

Karangan Ilmiah - Bahasa Indonesia

 

1.1    Latar Belakang

Metodologi merupakan suatu formula dalam penerapan penelitian dimana dalam melakukan penelitian tersebut terdapat langkah – langkah dan juga hasil penelitian. Metodologi terdiri dari fase – fase dan subfase yang akan membimbing peneliti memilih metode, teknik, prosedur, dan tools apa saja yang digunakan sehingga setiap tahapan penelitian dilakukan dengan tepat. Metodologi juga membantu peneliti dalam hal merencanakan, me-manage/mengolah, mengontrol, dan mengevaluasi setiap kemajuan. Sedangkan Metodologi Penelitian merupakan cara atau teknik yang disusun secara teratur yang digunakan oleh seorang peneliti untuk mengumpulkan data/informasi dalam melakukan penelitian yang disesuaikan dengan subjek/objek yang diteliti. Metodologi Penelitian pada hakekatnya merupakan operasionalisasi dari epistemology. Epistomology adalah memberi pemahaman tentang cara/teori menemukan atau menyusun pengetahuan dari ide, materi atau dari keduanya serta merujuk pada penggunaan rasio, intuisi, fenomena atau dengan metode ilmiah. Hal ini menjadi salah satu mata kuliah penting. Mengapa demikian? Karena, memperoleh pengetahuan yang dapat menjawab berbagai pertanyaan atau dapat memecahkan suatu permasalahan untuk memperoleh pengetahuan ilmiah.

Covid – 19 bermula dari Negara China dan mulai masuk ke Indonesia pada Maret, 2020. Seiring dengan perkembangan zaman, seluruh penjuru dunia kini menuntut terpenuhinya aspek kecepatan, ketepatan, dan efisiensi sehingga memacu semua pihak untuk terus menghasilkan inovasi-inovasi terbaru di bidang masing-masing dengan teknologi mutakhir yang pastinya akan menyebabkan meningkatnya kebutuhan di era pandemi covid – 19 seperti ini. Toko – toko pun awalnya diperintahkan tutup namun, kebanyakan dari mereka menentang karena mereka memikirkan kebutuhan sesama makhluk hidup yang membutuhkan materi dan pangan untuk kehidupan sehari – hari. Jadi permasalahan utamanya adalah dalam usaha penyediaan kebutuhan masih sangat bergantung oleh pendapatan sebelumnya yang makin lama makin menipis dan banyak masyarakat yang keluar masuk rumah sakit dikarenakan terdampak covid – 19 ataupun berobat karena faktor umur, memiliki riwayat penyakit, dan kecelakaan. Dengan kondisi ini maka pengadaan sistem alternatif baru dan terbarukan yang efektif, efisien dan menghindari kerumunan covid – 19 sangat diperlukan. Salah satu dari system alternatif tersebut  bantuan pemerintah dan Registrasi Pasien Berbasis WEB. Selama ini jika ingin registrasi ke klinik atau rumah sakit hanya bisa datang langsung ke klinik atau rumah sakit sehingga menimbulkan kerumunan di klinik atau rumah sakit  tersebut yang mengakibatkan penularan covid - 19. Namun seiring dengan terus meningkatnya inovasi perkembangan teknologi kini pemerintah menghimbau kepada masyarakat agar tetap di rumah dan jika ada keperluan di luar rumah tetap menjaga jarak, memakai masker, dan sering mencuci tangan. Meningkatnya grafik masyarakat yang terdampak covid -19 maupun yang sakit karena faktor umur dari tahun ke tahun dan didukung dengan penelitian tentang perangkat lunak dari teknologi berbasis WEB, maka penggunaan perangkat lunak ini sebagai   menghindari kerumunan mulai dilakukan.

Saat ini, di Indonesia baik di klinik atau rumah sakit maupun tempat makan  bisa melalui  handphone ataupun pc. Kini sangat mudah ditemukan sebuah klinik atau rumah sakit meskipun letaknya berjauhan dari pemukiman padat penduduk. Letak sebuah klinik atau rumah sakit yang berjauhan dengan pemukiman warga tentu dapat menimbulkan dampak buruk, mengapa demikian? Karena, disaat warga ada yang sakit dan persyaratannya tertinggal ataupun ada yang kurang hal itu menyebabkan warga kembali kerumah yang letak rumahya berjauhan dengan klinik atau rumah sakit tesebut. Salah satu fungsi dari Registrasi Pasien Berbais WEB adalah mempermudah registrasi dan menghindari kerumunan. Hal ini menjadi sesuatu yang berguna dan bermanfaat jika diproses dengan baik dan benar. Beberapa rumah sakit di Indonesia kini sudah mulai menerapkan sistem registrasi secara online sehingga mengurangi dampak  penularan covid –19 tersebut, bahkan ada beberapa yang memanfaatkan perangkat lunak untuk dijadikan produk baru yang berguna yang tentunya diolah melalui proses – proses tertentu.

Berdasarkan data diatas, penulis tertarik untuk menyusun sebuah tugas penelitian yang berjudul “Analisis Registrasi Pasien Berbasis WEB Sebagai Sistem Registrasi Secara Online”. Dalam tugas ini penulis membahas mengenai pemanfaatan ilmu teknologi yang menghasilkan proses pembuatan perangkat lunak berupa Registrasi Pasien Berbasis WEB. 

Dari latar belakang tersebut penulis tertarik untuk membuat aplikasi Registrasi Pasien Berbasis WEB dimana aplikasi tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat dalam melakukan Registrasi Pasien menggunakan handphone dan dapat dilakukan secara online melalui internet.

1.2    Rumusan Masalah

Dari latar belakang diatas, penulis merumuskan masalah yang akan dipecahkan adalah bagaimana membangun suatu aplikasi pendaftaran pasien secara online dengan menggunakan teknologi web pada klinik atau pun rumah sakit.

Untuk memudahkan penyusunan tugas ini penulis merumuskan masalah kedalam beberapa bentuk kalimat pertanyaan, sebagai berikut ini:

1)      Potensi Registrasi Pasien dalam penyediaan data pasien.

2)      Analisis Registrasi Pasien Berbasis WEB di klinik ataupun di rumah sakit.

1.3    Tujuan Masalah

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka dalam pembahasan tugas ini dibatasi pada :

1)  Membangun sebuah aplikasi registrasi pasien berbasis web pada klinik ataupun rumah sakit.

2)  Pengambilan data hanya dilakukan klinik atau pun rumah sakit.

3)  Analisis perhitungan data hanya terpusat melalui WEB.

1.4    Batasan Masalah

1)      Perhitungan potensi teknologi dalam penyediaan data pasien.

2)      Mengetahui hasil analisa teknologi sebagai perangkat lunak yang bermanfaat di lingkungan masyarakat.

3)      Aplikasi yang dibuat terbatas pada registrasi pasien secara online.

4)      Aplikasi yang dibuat menggunakan WEB PHP ataupun Java, serta menggunakan MySQL.

1.5    Manfaat Penelitian

1)      Manfaat bagi penulis

Manfaat penelitian perangkat lunak bagi penulis yaitu dapat menambah wawasan bagi peneliti dan dapat dijadikan sebagai pedoman untuk menghadapi masalah kerumunan di era covid – 19 yang saat ini sedang dalam kondisi mengkhawatirkan.

 

2)      Manfaat bagi Universitas

Penulisan tugas ini diharapkan dapat dijadikan referensi akademis dan keinsinyuran untuk pengembangan jurusan Teknik Komputer Universitas Teknokrat Indonesia selanjutnya.

 

3)      Manfaat bagi Masyakarat dan Industri

Dapat di jadikan sebagai penyedia data pasien terbarukan yang bermanfaat di lingkungan. Dapat menyediakan sistem alternatif yang mandiri. Dapat meningkatkan kemandirian masyarakat dalam bidang sistem alternatif untuk daerah yang tertinggal agar lebih maju dan sejahtera. 


§  Alamat web Program studi, Fakultas, Universitas : http://ti.ftik.teknokrat.ac.idhttp://ftik.teknokrat.ac.idwww.teknokrat.ac.id

§  Nama Mahasiswa : NADIYA SAFITRI 

§  NPM : 19316014

§ Kelas : Tk19B

Rabu, 28 April 2021

Daftar Pertanyaan Wawancara Kerja disertai dengan Jawabannya - Bahasa Indoneisa.

 

1.      Ceritakan tentang diri Anda?

Kandidat: “Nama saya Nadiya Safitri. Saya mahasiswi Teknik Komputer dari Universitas Teknokrat Indonesia. Sekarang ini saya bekerja masih menjadi mahasiswi sekaligus asisten dosen. Saya menjadi asisten dosen sejak semester 3 tahun 2020.”

 

2.      Mengapa Anda memilih jurusan Teknik Koputer?

Kandidat: “Karena, saya ingin mempelajari dan memahami teknik – teknik dalam merancang software maupun hardware. Dengan kuliah di jurusan Teknik Komputer, saya menambah wawasan dan pengetahuan saya tentang komputer. Selain itu, saya belajar di jurusan tersebut dengan menyenangkan karena saya menemukan hal – hal yang baru sesuai dengan minat dan kesenangan saya.”

 

3.      Selain pendidikan formal, apakah Anda memiliki keterampilan lain?

Kandidat: “Ya. Saat kuliah saya mengikuti pelatihan kepemimpinan selama seminggu yang dilaksanakan himpunan mahasiswa universitas saya dan saya juga mengikuti pelatihan IoT. Saya juga mampu mengoperasikan komputer dengan berbagai program, seperti MS Words, MS Excell, MS Power Point, Photoshop, dan C++.”

 

4.      Apa kelebihan dan kekurangan Anda?

Kandidat: “Kelebihan saya adalah jujur, cepat belajar, dan pekerja keras. Sementara itu, kelemahan saya adalah suka lupa. Namun, saya berusaha mengatasi kelemahan ini dengan mencatat hal-hal penting terkait pekerjaan di buku saku saya.”

 

5.      Apakah Anda lebih senang bekerja sorang diri atau dalam tim?

Kandidat: “Bergantung pada pekerjaan yang harus saya selesaikan. Meskipun saya lebih senang bekerja sendiri, saya dapat bekerja dalam tim.”

 

6.      Jika anda di terima di perusahaan ini dan diharuskan bekerja di dalam tim, posisi apa yang akan anda pilih?

Kandidat: “Saya lebih suka menjadi seorang konseptor. Dengan begitu, saya bisa merencanakan langkah-langkah yang harus diambil, membuat daftar sumber daya yang diperlukan, mengindentifikasi hambatan, dan membuat ukuran kesuksesan suatu projek.”

 

7.      Bisakah Anda bekerja di bawah tekanan?

Kandidat: “Ya. Selama ini bisa mengatasi tekanan pekerjaan saya. Selain itu, saya pikir tekanan bisa memberikan hasil yang positif bagi saya karena saya bisa mengeluarkan potensi, inisiatif, dan keterampilan saya untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.”

 

8.      Apa yang membuat Anda tertarik bekerja di perusahaan kami?

Kandidat: “Perusahaan ini menawarkan pekerjaan yang sesuai dengan pengalaman dan pendidikan saya. Dengan demikian, saya dapat berkontribusi dalam memajukan perusahaan ini.”

 

9.      Seberapa baik Anda mengenal perusahaan kami?

Kandidat: “Saya cukup mengenal perusahaan ini karena banyak teman yang membicarakan dan menggunakan produknya. Selain itu, saya juga melihat iklan perusahaan ini di media massa ternama.”

 

10.  Jelaskan rencana Anda untuk lima tahun ke depan?

Kandidat: “ Jika saya diterima bekerja di sini, dalam lima tahun ke depan saya ingin menjadi supervisor. Oleh karena itu, saya akan mempelajari dan memahami ruang lingkup kerja dan tanggung jawab posisi tersebut. Setelah itu, saya akan berusaha keras memenuhi apa yang disyaratkan untuk menjadi seorang supervisor di perusahaan ini.”

 

11.  Apakah Anda bersedia ditempatkan di luar kota?

Kandidat: “Ya, saya bersedia. Bekerja di perusahaan ini berarti saya harus siap menerima keputusan dan kebijakan yang berlaku.”

 

12.  Apakah Anda bersedia bekerja lembur?

Kandidat: “Ya, saya bersedia. Itu tidak masalah bagi saya.”

 

13.  Berapa gaji yang Anda harapkan untuk posisi ini?

Kandidat: “Saya berharap memperoleh gaji sebesar Rp 8 juta.” 

   §  Alamat web Program studi, Fakultas, Universitas : http://ti.ftik.teknokrat.ac.idhttp://ftik.teknokrat.ac.idwww.teknokrat.ac.id

§  Nama Mahasiswa : NADIYA SAFITRI 

§  NPM : 19316014

§ Kelas : Tk19B

Senin, 12 April 2021

Pemrograman Berorientasi Objek - Polimorfisme

 

1.     Pengertian dari polimorfisme, overloading, dan overriding

-        Polimorfisme

Polimorfisme (polymorpishm) berarti banyak bentuk. Dalam pemrograman berorientasi obyek, digunakan untuk memerintah obyek agar melakukan aksi atau tindakan yang mungkin secara prinsip sama namun secara proses berbeda.

-        Overloading

Overloading adalah suatu keadaan dimana beberapa method memiliki nama yang sama namun mempunyai fungsionalitas yang berbeda. Tujuannya untuk memudahkan penggunaan/pemanggilan method dengan fungsional yang mirip. Dalam pendeklarasian overloading aturan yang digunakan yaitu nama method harus sama, daftar parameter harus berbeda, dan return type boleh sama, juga boleh berbeda.

-        Overriding

      Overriding adalah suatu keadaan subclass memodifikasi tingkah laku yang diwarisi dari   super class. Tujuannya untuk menspesifikan tingkah laku dari subclass tersebut. Overriding dilakukan dengan cara mendeklarasikan kembali method milik super class di dalam subclass. Deklarasi method pada subclass harus sama dengan yang terdapat pada di super class, yaitu kesamaan pada nama, return type, dan daftar parameter (jumlah, tipe, urutan).
 

2.     Perbedaan antara polimorfisme dengan inheritance

Inheritance adalah penurunan sifat dalam bahasa pemrograman Java yang satu dalam Pilar Dasar OOP (Object Oriented Programing), yang dalam implementasinya merupakan sebuah hubungan ”adalah bagian dari” istilah asingnya ”is a relationship” objek yang di inherit (diturunkan). Inheritance diperlukan untuk menghindari duplikasi objek baik itu field, variable maupun methode yang sebenarnya merupakan objek yang bisa diturunkan dari hanya sebuah class. Jadi Inheritance bukan sebuah Class yg di inherit oleh sebuah Literal, tetapi lebih menunjukkan ke hubungan objek itu sendiri.

Sedangkan Polimorfisme adalah suatu kemampuan dari sebuah objek untuk membolehkan mengambil beberapa bentuk yang berbeda agar tidak terjadi duplikasi objek.

Antara Penurunan Sifat (Inheritance) maupun Polimorfisme merupakan konsep yang memungkinkan digunakannya suatu interface yang sama untuk memerintah objek agar melakukan aksi atau tindakan yang mungkin secara prinsip sama namun secara proses berbeda. Perbedaan antara Polimorfisme dan Inheritance yaitu Polimorfisme mengacu pada mengubah perilaku class super di subclass. Sedangkan Inheritance mengacu pada penggunaan struktur dan perilaku class super dalan subclass.

 

3.     Perbedaan antara overloading dan overriding

Method overloading artinya method dengan nama yang sama, namun memiliki parameter yang berbeda, dan method ini berada dalam sebuah class yang sama atau bisa juga berada dalam class yang lain yang terkait dalam hirarki inheritance.

Method overriding artinya memberikan implementasi yang baru dari suatu method pada subclass, jadi method ini berada pada class yang berbeda yang terkait dalam inheritance.

Diantara kedua method tersebut terdapat beberapa perbedaan penting yang perlu diketahui, diantaranya adalah:

1)      Dalam method overloading, jumlah dan tipe parameter (termasuk urutannya) atau disebut dengan istilah method signature mengalami perubahan, sedangkan pada method overriding tidak berubah atau tetap.

 

2)      Method overloading dapat dilakukan pada class yang sama, namun overriding hanya dapat dilakukan pada subclass dengan signature yang sama dan tipe return yang sama. Sedangkan pada overloading, tipe return ini bisa sama atau berbeda.

 

3)      Method privatefinal atau static tidak bisa di overrride, namun method tersebut bisa overloading. Artinya suatu class dapat memiliki lebih dari satu method privatefinal atau static dengan nama yang sama, namun sub class tidak dapat meng-override privatefinal atau static method tersebut dari super class.

 

4)       Method overloading pada Java terikat oleh static binding sedangkan method overriding merupakan subjek dari dynamic binding.

 

5)      Metode overloading adalah polimorfisme waktu kompilasi. Metode overriding adalah polimorfisme run time.

 

6)      Overloading Ini membantu meningkatkan keterbacaan program. Sementara itu overriding digunakan untuk memberikan implementasi spesifik pada metode yang sudah tersedia oleh class induknya atau kelas super.

 

7)      Overloading ini terjadi di dalam kelas. Sementara itu overriding dilakukan dalam dua kelas dengan hubungan warisan.

 

8)      Metode overloading mungkin atau mungkin tidak memerlukan pewarisan. Sementara metode override selalu membutuhkan pewarisan.

 

9)      Dalam hal ini, metode overloading harus memiliki nama  sama dan class yang berbeda. Sementara dalam hal ini, metode overriding harus memiliki nama dan class yang sama.

 

10)  Dalam metode overloading, tipe pengembalian bisa atau tidak bisa sama, tetapi kita harus mengubah parameter. Sementara dalam overriding, tipe pengembalian harus sama atau ko-varian.

   §  Alamat web Program studi, Fakultas, Universitas : http://ti.ftik.teknokrat.ac.idhttp://ftik.teknokrat.ac.idwww.teknokrat.ac.id

§  Nama Mahasiswa : NADIYA SAFITRI 

§  NPM : 19316014

§ Kelas : Tk19B

Selasa, 30 Maret 2021

Pemrograman Berorientasi Objek - Encapsulation



Mahasiswa (Java Class) 

public class Mahasiswa {

    public String NPM;

    public String Nama;

    

    public String getNPM(){

        System.out.println("NPM : "+NPM);

        return NPM;

    }

    public void setNPM(String NPM){

        this.NPM = NPM;

    }

    public String getNama(){

        System.out.println("Nama : "+Nama); 

        return Nama;

    } 

    public void setNama(String Nama){

        this.Nama = Nama;

    }


Main_Mahasiswa (Java Main Class) 

import java.util.Scanner;

public class Main_Mahasiswa {

    public static void main(String[] args) {

        Scanner input = new Scanner (System.in);

        String NPM, Nama;

         Mahasiswa nadiya = new Mahasiswa();

        

        System.out.print("Masukan Npm :");

        NPM = input.nextLine();

        System.out.print("Masukan Nama :");

        Nama = input.nextLine();

        

        nadiya.setNPM(NPM);

        nadiya.getNPM();

        nadiya.setNama(Nama);

        nadiya.getNama();

    }

}


Output Assignment 1

 




Mahasiswa (Java Class) 

public class Mahasiswa1 {

    public String NPM;

    public String Nama;

    public String Alamat;

    public String No_Hp;

    public String Email;

    public String Instagram;

    

   public String getNPM(){

        System.out.println("NPM : "+NPM);

        return NPM;

    }

    public void setNPM(String NPM){

        this.NPM = NPM;

    }

    public String getNama(){

        System.out.println("Nama : "+Nama); 

        return Nama;

    } 

    public void setNama(String Nama){

        this.Nama = Nama;

    }

    public String getAlamat(){

        System.out.println("Alamat : "+Alamat);

        return Alamat;

    }

    public void setAlamat(String Alamat){

        this.Alamat = Alamat;

    }

    public String getNo_Hp(){

        System.out.println("No_Hp : "+No_Hp);

        return No_Hp;

    }

    public void setNo_Hp(String No_Hp){

        this.No_Hp = No_Hp;

    }

    public String getEmail(){

        System.out.println("Email : "+Email);

        return Email;

    }

    public void setEmail(String Email){

        this.Email = Email;

    }

    public String getInstagram(){

        System.out.println("Instagram : "+Instagram);

        return Instagram;

    }

    public void setInstagram(String Instagram){

        this.Instagram = Instagram;

    }


Main_Mahasiswa1 (Java Main Class) 

import java.util.Scanner;

public class Main_Mahasiswa1 {

    public static void main(String[] args) {

        Scanner input = new Scanner (System.in);

         String NPM, Nama, Alamat, No_Hp, Email, Instagram;

        Mahasiswa1 nadiya = new Mahasiswa1();

        

        System.out.print("Masukan Npm : ");

        NPM = input.nextLine();

        System.out.print("Masukan Nama : ");

        Nama = input.nextLine();

        System.out.print("Masukan Alamat : ");

        Alamat = input.nextLine();

        System.out.print("Masukan No HP : ");

        No_Hp = input.nextLine();

        System.out.print("Masukan Email : ");

        Email = input.nextLine();

        System.out.print("Masukan Instagram : ");

        Instagram = input.nextLine();

        

        nadiya.setNPM(NPM);

        nadiya.getNPM();

        nadiya.setNama(Nama);

        nadiya.getNama(); 

        nadiya.setAlamat(Alamat);

        nadiya.getAlamat();

        nadiya.setNo_Hp(No_Hp);

        nadiya.getNo_Hp();

        nadiya.setEmail(Email);

        nadiya.getEmail();

        nadiya.setInstagram(Instagram);

        nadiya.getInstagram();

    }


Output Assignment 2



  §  Alamat web Program studi, Fakultas, Universitas : http://ti.ftik.teknokrat.ac.idhttp://ftik.teknokrat.ac.idwww.teknokrat.ac.id

§  Nama Mahasiswa : NADIYA SAFITRI 

§  NPM : 19316014

§ Kelas : Tk19B

Jumat, 26 Maret 2021

Bahasa Indonesia - Laporan Kegiatan Jalan Sehat

 

Laporan Kegiatan Jalan Sehat Universitas Teknokrat Indonesia

 

A. Latar Belakang

 Laporan Kegiatan jalan sehat yang di selenggarakan oleh BEM Universitas Teknokrat Indonesia. Kegiatan berlangsung meriah yang diikuti oleh 5000 peserta. Kegiatan berlangsung pada tanggal 28 Maret 2021 mengambil rute dari Universitas Teknokrat Indonesia ke Tugu Adipura lalu kembali ke Universitas Teknokrat Indonesia, kegiatan ini didukung oleh beberapa sponsor.

 

B. Tujuan Kegiatan

-          Menumbuhkan rasa kebersamaan antara mahasiswa/i,dosen, dan semua yang ada terutama di kalangan kampus

 

C. Nama Kegiatan

 Adapun nama kegiatan ini “Jalan Sehat Universitas Teknokrat Indonesia”

 

D. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

 Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:

Hari, Tanggal : Minggu, 28 Maret 2021

Waktu : Pukul 06.00 WIB – Selesai  

Tempat : Universitas Teknokrat Indonesia Menuju Tugu Adipura Bunderan Gajah Tj.Karang Bandar Lampung

 

E. Peserta

 Diikuti oleh 5000 Peserta

 

F. Susunan Acara

Terlampir

 

G. Susunan  Panitia

 Terlampir

 

H. Rincian Anggaran

 Terlampir

 

I. Penutup

Demikian laporan kegiatan Jalan Sehat Universitas Teknokrat Indonesia yang menjadi tanggung jawab kami sebagai penyelenggara Jalan Sehat yang telah dilaksanakan. Laporan kegiatan Jalan Sehat Ini kami buat dengan sebenar-benarnya, jika terdapat kesalahan pada laporan ini akan kami perbaiki lagi di kegiatan selanjutnya. Kami menyampaikan terima kasih banyak kepada semua pihak, baik dari pihak kampus maupun sponsor yang telah mendukung dan membantu terlaksananya kegiatan ini sampai sukses.

 

 

 

Lampiran 1

Susunan Acara

Waktu

Jenis Kegiatan

Keterangan

07.00 – 08.00 WIB

Check-in Persiapan dan Perlengkapan

Indoor

08.00 – 08.30 WIB

Pembukaan (Rektor UTI Dr. HM. Nasrullah Yusuf, S.E., MBA.)

Indoor

08.30 – 10.45 WIB

Jalan Sehat

Rute Perjalanan

10.45 – 11.00 WIB

Istirahat

Indoor

11.00 – 12.00 WIB

Pembagian Doorprize

Indoor

12.00 – 13.00 WIIB

Ishoma

-           

13.00 – 14.00 WIB

Penutupan dan Hiburan

Indoor

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 2

Susunan Panitia

Pelindung : Dr. HM. Nasrullah Yusuf, S.E., MBA.

Penanggung jawab : Andi Nurkholis, M.Kom.

Ketua Panitia : Nadiya Safitri

Sekretaris : Mutiara Hardiyanti

Bendahara : Lili Andraini

Sie. Acara : Izudin Ismail

Anggota :

1)      Muhammad Abhirama Yusuf

2)      Ahmad Yusuf Perwira

3)      Ady Chandra Nugroho

Sie. Konsumsi : Dian Nur Sintyawati

Anggota :

1)      Restu Ibrahim Adam

2)      Iqbal Ardianto

3)      Muhammad Afif

4)      Bagus

Sie. Perlengkapan : Ridho Septiawan

Anggota :

1)      Naufal Razan Pratama

2)      Nanda Putra Pratama

3)      Muhammad Syahril

Sie. Pubdekdok : Muhammad Dandy

Anggota :

1)      Muhammad Farhan

2)      Muh Wichi Adventa

3)      Gusti Rangga

Lampiran 3

Rincian Anggaran

No       Item                            Jumlah                       Harga                                                 Total

1. Baju Peserta                        500 Buah                     Rp. 25.000                Rp. 10.500.000,00

2. P3K                                           -                             Rp. 80.000                Rp.        80.000,00

3. Konsumsi                            500 Paket                   Rp. 5.000                   Rp. 2.500.000,00

4. Sepeda                                2 Unit                          Rp. 500.000                Rp. 1.000.000,00

7. Sepatu                                 3 Pasang                      Rp. 200.000                Rp.      200.000,00___

Total                                                                                                                Rp. 14.280.000,00 



 §  Alamat web Program studi, Fakultas, Universitas : http://ti.ftik.teknokrat.ac.idhttp://ftik.teknokrat.ac.idwww.teknokrat.ac.id

§  Nama Mahasiswa : NADIYA SAFITRI 

§  NPM : 19316014

§ Kelas : Tk19B

Karangan Ilmiah - Bahasa Indonesia

  1.1     Latar Belakang Metodologi merupakan suatu formula dalam penerapan penelitian dimana dalam melakukan penelitian tersebut terdapa...